7 Khasiat Tersembunyi Daun Mengkudu Yang Wajib Anda Ketahui

7 Khasiat Tersembunyi Daun Mengkudu Yang Wajib Anda Ketahui
7 Khasiat Tersembunyi Daun Mengkudu Yang Wajib Anda Ketahui
khasiat daun mengkudu untuk kesehatan

Mengkudu atau yang juga dikenal dengan nama tanaman ace ternyata memiliki kandungan yang berkhasiat untuk digunakan sebagai bahan pengobatan beberapa penyakit. Tidak hanya penyakit ringan, bahkan penyakit yang tergolong penyakit berbahaya sekalipun, masih bisa diobati hanya dengan menggunakan daun mengkudu.

Apabila anda belum pernah atau belum mengetahui mengenai khasiat daun mengkudu untuk kesehatan. Maka dibawah ini akan anda dapatkan informasi selengkapnya mengenai beberapa gangguan kesehatan yang bisa diatasi dengan daun mengkudu.

Khasiat daun mengkudu untuk pengobatan dan kesehatan tubuh


1. Mencegah tumbuhnya sel kanker
Daun mengkudu memiliki kandungan berupa zat anti kanker. Zat inilah yang kemudian perperan penting dalam membunuh atau mencegah tumbuhnya sel kanker di dalam tubuh anda. Untuk mendapatkan khasiat daun mengkudu dalam hal pencegahan kanker, maka anda bisa mengkonsumsinya dengan cara membuatnya menjadi teh daun mengkudu.

2. Melancarkan pencernaan
Sistem pencernaan yang terganggu dapat menimbulkan beberapa gangguan kesehatan dalam tubuh anda. Untuk mengatasi masalah pencernaan yang tidak lancar ini, maka anda juga bisa menggunakan daun mengkudu sebagai stimulan serotonin ke otak yang berfungsi untuk mengatur dan menjaga kondisi sistem pencernaan dalam tubuh tetap lancar. Anda bisa mengkonsumsi daun mengkudu ini persis seperti cara pada pencegahan sel kanker diatas.

3. Melancarkan peredaran darah
Selain kandungan zat anti kanker. Daun mengkudu juga memiliki kandungan lain berupa scopoletin dan fitonutrein. Adanya kandungan kedua zat ini, membuat daun mengkudu juga berkhasiat untuk membantu melancarkan peredaran darah.

4. Mencegah dan mengobati jerawat batu
Jerawat batu merupakan salah satu jenis jerawat yang sangat sulit untuk dihilangkan. Apabila tumbuh di wajah, ia sudah pasti akan membuat anda menjadi frustasi dan kurang percaya diri.

Tapi tenang, untuk mengobati jerawat batu ini, anda bisa menggunakan daun mengkudu. Caranya ialah dengan membuat adonan daun mengkudu yang kemudian anda gunakan sebagai masker wajah. Layaknya masker lain, anda juga harus rutin menggunakan masker wajah dari daun mengkudu untuk mendapatkan hasil yang memuaskan.

5. Menyehatkan kulit
Selain mengobati jerawat di wajah. Daun mengkudu juga bisa anda gunakan untuk menyehatkan kulit secara keseluruhan. Ini dikarenakan kandungan antioksidan yang terdapat pada daun mengkudu, berkhasiat untuk meremajakan kulit agar terhidar dari penuaan dini.

Cara yang bisa anda lakukan dalam hal ini adalah dengan mengkonsumsi air rebusan daun mengkudu. Konsumsilah secara rutin dan teratur agar kulit anda semakin sehat dan awet muda.

6. Mencegah penyempitan pembuluh nadi
Meski belum ada uji klinis mengenai hal ini. Namun banyak orang yang mengklaim bahwa daun mengkudu juga berperan dalam mencegah terjadinya penyempitan pembuluh nadi. Hal ini dikarenakan kandungan antioksidan yang terdapat pada daun mengkudu dipercaya ampuh untuk mengatasi penyempitan pada pembuluh nadi.

Bijaknya, sebelum mencoba menggunakan daun mengkudu untuk mencegah atau mengobati penyempitan pembuluh nadi, sebelumnya anda terlebih dahulu harus berkonsultasi kepada dokter kepercayaan anda mengenai hal ini.

7. Mengatasi radang
Ada banyak lokasi didalam tubuh kita yang bisa terdampak penyakit akibat peradangan. Nah untuk menghidari hal tersebut, daun mengkudu yang mengandung zat anti inflamasi bisa kita manfaatkan. Caranya ialah dengan rutin mengkonsumsi daun mengkudu secara teratur.

Tubuh yang sehat adalah impian semua orang. Karenanya, tidak mengherankan apabila sebagian orang rela mengeluarkan biaya perawatan dan pengobatan yang mahal agar tubuhnya tetap sehat.

Namun bagi anda yang tidak memiliki biaya perawatan tubuh yang banyak, maka menggunakan obat-obatan tradisional dan alami adalah alternatif pilihan yang tepat. Karena selain murah, penggunaan bahan-bahan alami seperti contohnya daun mengkudu juga akan memberi rasa aman dalam diri anda karena sifatnya yang minim efek samping berbahaya.
Advertisement